Rabu, 25 Januari 2012

Membedakan Madu Asli dan Madu Palsu

Dari perut lebah itu keluar minuman (madu) yang bermacam-macam warnanya, di dalamnya terdapat obat yang menyembuhkan bagi manusia. Sungguh, pada yang demikian itu benar-benar terdapat tanda (kebesaran Allah) bagi orang yang berpikir. (Q.S. An Nahl [16]: 69)
Madu merupakan salah satu food supplement alami yang berguna bagi kesehatan. Namun, madu juga rentan menjadi objek pemalsuan. Oleh Karena itu, kita  harus mengetahui ilmunya. Dengan begitu, minimal tidak ikut terjebak pada beberapa anggapan salah yang telah beredar di masyarakat mengenai madu ini, seperti:
  • Madu alami (asli) tidak dikerubutin semut sedang madu palsu dikerubutin semut. Pemahaman ini terbalik, justru madu alami (asli) yang dikerubutin semut, bahkan banyak lebah yang mati di sarangnya karena dikerubutin semut yang akan menghisap madu. Sementara madu palsu tidak dikerubutin semut karena di antara bahan pokoknya berupa ragi atau zat kimiawi.
  • Madu alami (asli) tidak membeku bila diletakkan dikulkas, sedangkan madu palsu membeku dengan perlakuan yang sama. Pemahaman ini terbalik, justru madu alami (asli) dimungkinkan bisa membeku. Hal ini dikarenakan, dalam madu alami terkandung mineral yang dapat mencapai 25%. Sebotol madu alami (asli) akan rusak jika bercampur dengan air biasa walaupun hanya setetes. Oleh karena itu, sebaiknya madu alami tidak diletakkan didalam kulkas, tapi diletakkan pada ruangan dengan suhu biasa.
  • Warna madu alami (asli) harus bening atau transparan (tembus pandang). Pemahaman ini tidak selalu benar. Madu alami tidak selalu bening/tembus pandang, bergantung dari jenis bunga yang dikonsumsi lebah, seperti madu kaliandra yang berwana putih kekuning-kuningan.
  • Madu alami (asli) tidak mengkristal jika didiamkan. Pemahaman ini keliru. Madu alami (asli) bisa mengkristal bergantung dari bunga yang dikonsumsi lebah, seperti madu kaliandra dan madu randu dapat memunculkan kristal jika didiamkan. Namun kristal itu akan hilang jika botol dikocok.
  • Madu alami (asli) tidak terlalu masam. Belum tentu, pemahaman ini juga keliru. Tingkat kemasaman madu tergantung lebahnya. Misalnya, madu lebah lanceng justru dominan masam.
  • Kuning telur dapat matang jika dimasukkan ke dalam madu alami (asli). Madu palsu pun mampu membuat telur manjadi matang, karena di antara bahan madu palsu adalah ragi yang memiliki sifat hangat.
  • Madu palsu mengeluarkan busa dan uap seperti minuman kemasan bersoda dan ketika tutup botol madu dibuka dapat meletup. Padahal madu asli pun dapat mengalami hal yang sama. Jerigen plastik dapat menggelembung jika dibiarkan beberapa hari, terutama untuk madu yang baru pertama kali dipetik. Apalagi untuk beberapa jenis bunga tertentu.
  • Madu alami (asli) rasanya manis. Belum tentu, tingkat kemanisan rasa madu sangat tergantung dari apa yang dikonsumsi lebah. Seperti lebah madu yang mengkonsumsi bunga rondo noleh, dapat menyebakan rasa madu agak sedikit pahit.
Sekarang ini banyak oknum yang tidak memegang amanah. Hanya untuk mengejar keuntungan yang tidak seberapa tega mencelakakan kesehatan orang banyak. Mulai dari makanan kadaluarsa yang diolah lagi, daging sampah, daging glonggongan, makanan yang berpengawet dan lain-lain. Madu pun tak luput dari sasarannya, madu palsu dapat dibuat dengan suatu rekayasa sehingga memiliki sifat, rasa dan aroma yan sangat mirip dengan madu asli. Oleh karena itu, kita harus memiliki pengetahuan untuk membedakan madu alami dan palsu.
Beberapa Cara Membedakan Madu Alami dan Madu Palsu
  1. Tuangkan madu setengah sendok teh di atas piring yang datar, tuangkan air 5-7 sendok makan, gerak-gerakkan piring dengan gerakan melingkar hingga air bercampur dengan madu. Madu alami (asli) akan menampakkan sangat jelas bentuk seperti sarang lebah di seluruh cairan madu, sedangkan madu palsu tidak menampakkan tanda itu.
  2. Panaskan setengah sendok makan madu di atas lilin. Tunggu hingga mendidih, biarkan sekitar 15 detik. Madu alami (asli) mendidih hingga busanya tumpah. Sedangkan madu palsu tidak tumpah dan buihnya kecil-kecil.
  3. Tuangkan madu ke dalam botol hingga separuh. Kocoklah selama 2 menit. Biarkan beberapa saat. Madu asli mengeluarkan butir-butir buih secara merata, lalu butir-butir buih itu bergerak perlahan ke atas. Pada madu palsu buti-butir buih itu bergerak lebih cepat.
http://www.kiosmadu.com

Kamis, 19 Januari 2012

Apa itu Madu?

Madu adalah makanan yang manis dan lengket yang dibuat oleh lebah. Pada musim panas lebah pekerja terbang dari bunga ke bunga mengisap cairan manis yang disebut nektar dengan lidahnya yang panjang seperti pipa. Lebah ini hinggap pada beribu-ribu bunga tiap hari dan menempuh jarak puluhan kilometer.
Seekor lebah yang menemukan bunga yang penuh dengan nektar akan kembali ke sarangnya. Kemudian dia menari-nari di udara. Gerakannya ini memberi tahu lebah-lebah lain tempat bunga-bunga yang terdapat banyak nektar. Lebah membawa nektar kembali ke sarang dalam kantong madunya. Nektar dalam kantong madu ini beratnya dapat mencapai setengah kali berat lebah sendiri. Dalam sarangnya lebah menyimpan nektar dalam sarang madu. Nektar ini kemudian mengental dan berubah menjadi. Bila sudah cukup kental, lebah menutupnya dalam sarang madu dengan bahan yang disebut lilin lebah. Madu adalah makanan lebah dan dimakan juga oleh manusia di seluruh dunia. Sejak jaman dahulu madu digunakan sebagai bahan makanan.

www.kiosmadu.com

Selasa, 17 Januari 2012

Mengapa manusia harus minum madu ?

Mengapa manusia harus minum madu?

Pertanyaan yang mungkin tidak usah dijawab atau bahkan harus dijawab karena sebagian orang masih banyak mindset tentang kenapa manusia minum madu. Ada yang beranggapan minum madu hanya untuk penambah manis, ada yang untuk sebagai suplemen penambah nutrisi karena kandungan madu yang kaya akan nutrisi atau bahkan yang sangat yakin bahwa madu itu sebagai obat.


Anggapan-anggapan diatas tidaklah salah bahkan betul 100% namun dikaitkan dengan pertanyaan diatas kenapa "harus" minum madu, yang berarti ada titik berat wajib minum madu mungkin ini yang harus kita telaah beberapa informasi tentang madu, kenapa koq menjadi "harus'.

Beberapa keterangan tentang madu:
- Ayat Al-Quran Surat An-Nahl ; 68-69
  Dan Rabbmu mewahyukan kepada lebah: Buatlah sarang-sarang di bukit-bukit,di pohon-pohon
  kayu,dan di tempat-tempat yang di buat manusia. (QS. An-Nahl, 16:68 )

  Dari perut lebah itu keluar minuman(madu) yang bermacam macam warnanya, 
  didalamnya terdapat obat yg menyembuhkan bagi manusia. 
  Sesungguhnya pada yang demikian itu benar-benar terdapat tanda (kebesaran Rabb)
  bagi orang orang yang memikirkan. (QS An-Nahl, 16:69)
-